Innalillah ! Kok aku bangun jam segini sih? Padahal kan udah niat shalat jam 4, mana alarm nggak bunyi ?”gerutu Fulanah
Pernah mengalami hal yang di atas? Tak jarang dari kita mungkin mengalami hal yang sama dengan Fulanah, untuk melakukan ibadah yang satu ini kita perlu strategi khusus, supaya kita bisa melaksanakanya dengan rutin dan dapat deh keutamaannya,
Berikut ini beberapa strateginya :
1. Jauhi dosa dan maksiat
Yakni, tidak menerjang dosa dan maksiat di waktu siang maupun malam. Karena dosa merupakan sebab kerasnya hati, dan menghalangi kita dari sebab-sebab datangnya rahmat. Jadi, kita harus bisa menghindari maksiat supaya kita bisa menikmati lezatnya berkhalwat dengan Allah.
2. Tidak meninggalkan tidur siang
Ternyata tidur siang ini sunnah Rasululllah, dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Ibnu Abbas, Rasulullah Sallallahu ‘alaihi wa Sallam bersabda “Bantulah diri kalian dengan makan sahur untuk puasa di siang hari, dan dengan tidur siang untuk bangun shalat malam”(HR. Ibnu Majah).
3. Tidak berlebihan makan
Yang namanya banyak makan pasti selanjutnya banyak minum dan ujung-ujungnya banyak tidur, makin lelap tidurnya jadinya makin berat bangun malam. Rasulullah Sallallahu ‘Alaihi wa Sallam juga bersabda “Tidak ada tempat yang paling buruk diisi oleh anak adam melebihi perutnya. Cukuplah bagi Anak Adam itu beberapa suap yang dapat menegakkan puggungnya. Jika ternyata harus lebih, sepertiga untuk makanan, sepertiga untuk minuman, dan sepertiga untuk napasnya”. Jadi makan secukupnya saja.
4. Menerapan sunnah dalam tidur,
Pertama, dengan mengamalkan dzikir-dzikir yang dianjurkan oleh Rasulullah ketika hendak tidur. Kedua, tidur dengan posisi menghadap sebelah kanan.
Dan terlepas dari tips diatas kita juga perlu ingat yah semua strategi kita harus dilandasi cinta karena Allah dan iman yang kuatnya. Jika betul cinta kita past bisa betul-betul merasa senang berkhalwat dan bermunajat kepadanya. Kelezatan yang terasa inilah yang bisa membuat kita termotivasi sehingga rasa kantuk kita menghilang dan akhirnya kita semangat dalam melaksanakan ibadah ini